SUARAPUBLIK.ID, EMPAT LAWANG – Bupati Empat Lawang, H Joncik Muhammad, di dampingi Kapolres Empat Lawang, AKBP Helda Prayitno, bersama rombongan mengunjungi pos Operasi Lilin Musi 2022 pada dua titik di Kecamatan Tebing Tinggi.
Dalam kunjungannya, Bupati Empat Lawang bersama Kapolres AKBP Helda Prayitno, bersama rombongan, mengunjungi dua pos yaitu Pos Pelayanan di Jalan Trans Sumatera Lahat – Lubuk Linggau Depan Polsek Tebing Tinggi dan Pos pengamanan di Jalan Tanjung Kupang tepatnya depan Kantor Damkar Kabupaten Empat Lawang.
Bupati Empat Lawang, H Joncik Muhammad mengatakan, Posko Nataru ini sangat luar biasa, dan dia berharap mudah-mudahan berfungsi, berperan dengan maksimal.
“Insyah Allah berfungsi dan berperan sebagaimana yang diinginkan dalam rangka menyambut Natal dan Tahun Baru. Natalnya sudah selesai dan tinggal tahun barunya beberapa hari lagi. Mudah-mudahan peran dan fungsi posko ini bisa dimaksimalkan,” harap Joncik.
Di tempat yang sama, Kapolres AKBP Helda Prayitno mengatakan, bahwa kegiatan pengecekan sarana dan prasarana serta kesiapan pos pengamanan dilakukan demi mendukung jalannya operasi Lilin Musi Polres Empat Lawang tahun 2022.
Pos pengamanan Operasi Lilin Musi 2022 ini diharapkan dapat menjaga kamtibmas dan kamseltibcar lantas di wilayah hukum Polres Empat Lawang agar selama perayaan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 masyarakat merasa aman dan nyaman.
Pada Kesempatan ini juga, Bupati H. Joncik Muhammad, memberikan hadiah sebagai bentuk apresiasi kepada para petugas pos pengamanan dan pelayanan Operasi Lilin Musi 2022 di Kabupaten Empat lawang. (*)
Komentar