Jelang Pergantian Tahun, Empat Lawang Sediakan Pos Pelayanan

Empat Lawang46 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, EMPATLAWANG – Menjelang pergantian tahun baru menuju tahun 2022, Operasi Lilin Musi 2021 di Kabupaten Empat Lawang masih terus dilangsungkan. Operasi ini akan diberlakukan selama sepuluh hari terhitung sejak dari 24 Desember 2021 hingga 3 Januari 2022.

Adapun untuk di Kabupaten Empat Lawang, terdapat dua lokasi pos pemantauan petugas, yakni Pospam di depan kantor Polsek Tebing Tinggi dan Pos pelayanan (Posyan) di depan kantor MUI.

Kapospam yang terletak di depan kantor Polsek Tebing Tinggi Ipda Ariyanto mengatakan, selain memastikan kondisi lalu lintas tetap kondusif, petugas juga akan mengarahkan pelintas apabila belum mendapat suntik vaksin Covid-19.

Baca Juga :  Ajak Anak Vaksin, Anggota Kodim Berubah Wujud jadi Spiderman

“Petugas gabungan Polri, Satpol PP dan Dishub lakukan pengamanan. Salah satu sasarannya adalah agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan. Selain itu untuk warga yang belum menerima vaksinasi akan diarahkan ke Kantor Polsek Tebing untuk mendapat suntik vaksin,” katanya, Rabu (29/12/2021).

Ia menambahkan, sejauh ini belum ada warga yang melakukan pelanggaran berat. Tetapi ada saja warga yang kemudian belum mendapat vaksin dan diarahkan untuk suntik vaksin.

“Untuk antisipasi pada puncak malam tahun baru nanti, pihak kepolisian akan melakukan patroli. Dengan tujuan mencegah terjadinya kerumunan, selain itu juga dihimbau kepada masyarakat untuk megurangi mobiltas,” ujarnya. (Alf)

    Komentar