SUARAPUBLIK.ID, EMPAT LAWANG – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Empat Lawang, melaksanakan pelayanan penerimaan kunjungan tatap muka, di hari ketiga Lebaran Idul Fitri 1444 H.
Kegiatan Kunjungan dibuka pukul 09.00 WIB sampai dengan 15.00 WIB.
Kepala Lapas Kelas llB Empat Lawang, Yosef Leonard Sihombing menjelaskan, untuk mempermudah pelayanan, Lapas Kelas IIB Empat Lawang mengerahkan petugas jaga serta membentuk petugas pengamanan.
Petugas Lapas juga dibantu oleh pihak dari Polsek Tebing Tinggi, dalam kegiatan pengamanan.
“Pihak kepoisian membantu mengkondisikan kunjungan di Lapas Kelas IIB Empat Lawang,” ungkapnya, Senin (24/4/2023).
Pada hari ke-3 hari raya Idul Fitri 2023 ini, sambung dia, jumlah pengunjung naik drastis.
Jumlah Warga Binaan yang dikunjungi sebanyak 59 orang. Dengan jumlah lengunjung sebanyak 191 orang.
“Saya selalu menekankan kepada para petugas piket pada hari Raya Idul Fitri untuk selalu memberikan pelayanan secara maksimal dan tetap menegakkan standar operasional,” katanya.
Sejauh ini sambung dia, kegiatan pelayanan kunjungan di Lapas Kelas IIB Empat Lawang, berjalan lancar dan kondusif.
“Alhamdulilah berjalan dengan aman, tertib serta kondusif,” tandasnya. (*)
Komentar