SUARAPUBLIK.ID, PALEMBANG – Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) bersama PT Pusri, Jumat (30/7/2021) resmi membuka penyediaan posko pengisian tabung oksigen kesehatan gratis, bagi masyarakat maupun fasilitas kesehatan di Sumsel.
Menanggapi hal itu, Wakil Ketua Komisi V DPRD Sumsel, Mgs Syaiful Padli berharap semua perusahaan di Sumsel bisa mengikuti langkah yang sudah dilakukan oleh PT Pusri tersebut.
“Proses pengisian ulang secara gratis oleh Pemprov Sumsel itu akan dipantau langsung oleh komisi V,” katanya, Sabtu (31/7/2021).
Selain itu, Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sumsel itu juga menyoroti soal pengisian oksigen yang dilakukan oleh warga atau pemerintah di luar Provinsi Sumsel. Tujuannya, jangan sampai, Sumsel membantu oksigen ke provinsi lain tapi warganya di provinsi sendiri merasa kesulitan atau susah mendapatkan oksigen
“Alangkah baiknya kita pastikan dulu kebutuhan warga di Sumsel terpenuhi, jika lebih baru bisa kita bagi untuk daerah lainnya,” ungkapnya.
Sejauh ini, dirinya juga menyambut baik dan mengapresiasi langkah yang dilakukan oleh Gubernur Sumsel, Herman Deru itu dalam memberikan solusi kepada masyarakatnya. Karena penyebaran kluster Covid-19 di Bumi Sriwijaya ini sudah merata.
“Banyak masyarakat yang terpapar akibat virus Corona ini. Tapi banyak juga masyarakat yang terpapar melakukan isolasi mandiri di rumah, dan itu harus di dukung dengan fasilitas persediaan oksigen,” bebernya.
“Warga yang melakukan isolasi mandiri akan sia-sia jika tak ada persediaan oksigen. Maka sekali lagi saya nilai langkah Pemprov ini sangat tepat,” terangnya. (Nat)
Komentar