Demi Emak – Emak Tak Pusing Beli Gas Melon, Enos Ngaku Sempat Down

OKU Timur75 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, OKU TIMUR – Ribuan rumah di Kecamatan Belitang, Kebupaten OKU Timur telah menikmati Sambungan Rumah (SR) Jaringan Gas (Jargas). Sehingga, tidak lagi direpotkan dengan membeli gas melon yang terkadang sulit didapat.

 

Bupati OKU Timur Lanosin mengatakan, dirinya rela bolak-balik ke ibukota, untuk mendapatkan program pemanfaatan Jargas untuk kebutuhan rumah tangga. Hal ini terkait dengan adanya jaringan pipa gas yang melalui Bumi Sebiduk Sehaluan.

 

“Kesehatan saya down tidak masalah, karena jika masyarakat bahagia saya turut bahagia, dan itulah obatnya,” ungkapnya saat peresmian Jargas di Desa Karang Kemiri, Kecamatan Belitang, Kamis (22/12/2022).

 

Menurut Enos, jika dibandingkan dengan penggunaan gas LPG 3 Kg, tentu jargas yang sudah bisa digunakan oleh masyarakat ini lebih murah, karena dari segi pembayaran ini bukan abodemen, namun dari pemakaian gas minimal 4.750 x 4 meter³ per bulan, jadi sekitar 19 ribu per bulan.

 

“Selain murah, dengan memanfaatkan jargas ini, masyarakat akan merasa sangat terbantu dengan mudahnya mendapatkan layanan gas, lebih efisien dan tentunya ramah lingkungan,” katanya.

 

Direktur Perencanaan dan Pembangunan Infrastruktur Migas Kementerian ESDM RI Laode Sulaeman menambahkan, pihaknya mengapresiasi langkah yang ditempuh Bupati OKU Timur guna memperjuangkan Jargas tersebut. Menurutnya, dari semua wilayah jargas yang Kementerian ESDM bantu sangat jarang yang sampai ke tempat yang jauh. Sehingga, masyarakat patut bangga memiliki Bupati yang sangat mempedulikan warganya.

 

“Tidak semua masyarakat di Indonesia menikmati jargas ini, OKU Timur patut bersyukur bisa merasakan manfaatnya, untuk itu mari jaga bersama fasilitas yang telah diberikan, semoga dengan hadirnya jargas ini, dapat membantu perekonomian masyarakat,” harapnya.

 

Salah satu warga Reni (44) mengungkapkan, pihaknya sangat bersyukur dan berterima kasih kepada pemerintah yang telah bekerja keras dalam pembangunan Jargas saluran rumah tangga ini.

 

“Terimakasih pak Bupati, dengan hadirnya jargas ini kami bisa lebih hemat, dan bisa menikmati gas alam 24 jam tanpa ada rasa takut kehabisan gas yang biasa kami rasakan saat menggunakan LPG,” terangnya.

    Komentar