SUARAPUBLIK.ID, JAKARTA – Caisar buka suara usai banyak netizen menuding penari itu menggunakan narkoba saat melangsungkan siaran langsung alias live di TikTok.
Caisar menyebut dirinya tidak menggunakan obat-obatan, entah doping apalagi narkoba. Apalagi, siaran langsungnya sempat disaksikan akun beridentitas BNN.
“Kalau pakai barang-barang haram kayak gitu sih enggak, enggak ada doping begitu atau bagaimana orang bilang BNN gitu ya? Enggak kok,” kata Caisar, dikutip dari cnn indonesia, Senin (9/5/2022).
“Klarifikasinya saya bilang, saya tidak menggunakan sesuatu apapun,” lanjutnya.
Sementara itu manajer Caisar, Agus Salim, mengatakan bahwa pihaknya tidak masalah dengan tudingan netizen tersebut. Namun yang pasti, mereka tidak melakukan hal “melanggar hukum”.
“Ya enggak apa-apa sih, namanya juga hak mereka untuk menilai. Yang terpenting dari kami sih tidak merugikan orang,” kata Agus kepada CNNIndonesia.com, Senin (9/5).
“Adapun tudingan terhadap Caisar, sok [silakan] saja.. kami mah santai saja, berjalan seperti biasa. Bismillah saja selagi kami enggak berbuat yang aneh-aneh dan melanggar hukum,” lanjutnya.
Dugaan ini muncul sepenyelenggaratelah Caisar sering melakukan siaran langsung di TikTok selama beberapa waktu terakhir. Dalam siaran langsung di TikTok, seringkali mendapatkan “gift” yang berfungsi sebagai saweran.
Siaran yang dilakukan Caisar diketahui sering berlangsung dalam durasi lama, seperti beberapa jam bahkan hingga 24 jam. Dalam siaran langsung itu pula, Caisar dinilai netizen tampak pucat, bermata sayu, dan terlihat seolah teler.
Diberitakan Insertlive, Senin (9/5), dalam sebuah siaran langsung yang dilakukan Caisar, akun BNN disebut sempat memberikan “gift”. Namun begitu mendapatkan hadiah itu, Caisar justru menghentikan siarannya.
“Saya klarifikasi bahwa aku rapopo (tidak apa-apa), sudah istirahat juga, Bukannya non-stop. Mata seperti teler karena capek dipaksakan,” kata Caisar.
“Tapi #caisar Alhamdulillah tidak apa apa, tetap semangat, terima kasih dukungan teman teman untuk #jogetcaisar semoga dibalas Allah untuk kebaikan teman-teman semua,” lanjutnya.
Aksi Caisar ini pun menjadi kontroversi bagi netizen. Sebagian nyinyir atas aksi tersebut, tapi sebagian lainnya meminta Caisar untuk tidak diganggu dengan alasan siaran langsung itu sebagai upaya pria itu dalam mencari uang. (*)
Komentar