SUARAPUBLIK.ID, PALEMBANG – Apel gelar pasukan Operasi Kepolisian Mandiri Kewilayahan dengan sandi Operasi “Keselamatan Musi 2023” dipimpin langsung Irwasda Sumsel Kombes Pol Ulung Sampurna Jaya.
Apel operasi keselamatan Musi 2023 ini dilakukan di lapangan Ditlantas Polda Sumsel Jalan IX Palembang, Selasa (7/2/2023).
Mengawali arahannya, Kapolda Sumsel Irjen Pol A. Rachmad Wibowo, diwakili Irwasda Sumsel Kombes Pol Ulung Sampurna Jaya mengatakan, operasi keselamatan tahun 2023 digelar secara serentak di seluruh Indonesia selama 14 hari.
“Apel keselamatan tahun 2023 ini dilakukan terhitung mulai tanggal 7 sampai dengan 20 Februari 2023,” ujarnya.
Operasi ini kata Ulung, bersifat cipta kondisi Kamseltibcarlantas yang kondusif menjelang bulan Ramadhan dan Idul Fitri 1444 H tahun 2023.
“Tujuan meningkatkan kesadaran masyarakat untuk tertib, patuh dan disiplin dalam berlalu lintas,” katanya.
Menurutnya, operasi tahun ini mengangkat tema keselamatan berlalu lintas yang pertama dan paling utama.
Tema tersebut memiliki makna bahwa keselamatan pengguna jalan dalam berlalu lintas adalah point terpenting yang menjadi fokus utama dalam pelaksanaan operasi.
“Ada empat sasaran yang menjadi target operasi pertama, berkurangnya jumlah kecelakaan lalu lintas beserta korban, kedua berkurang angka pelanggaran lalu lintas,” jelasnya.
Kemudian, ketiga, meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas. “Keempat, terwujudnya situasi kamseltibcarlantas yang aman, nyaman dan kondusif,” tutuprnya.
“Cara bertindak yang digunakan dalam pelaksanaan operasi, bersifat, Preemtif, Preventif dan Represif yakni penegakkan hukum dalam bentuk teguran secara tegas dan simpatik,” terangnya. (ANA)
Komentar