Ini Arti Kain Batik Sidomulyo yang Dikenakan Ketua MK dan Idayati

Peristiwa63 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, SOLO – Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman resmi mempersunting adik Presiden Joko Widodo, Idayati. Dalam akad nikah yang berlangsung khidmat di Graha Saba Buana, Solo, Kamis (26/5) itu keseluruhan prosesnya dilakukan dengan menggunakan adat Jawa.

Kedua mempelai mengenakan kain jarik motif Sidomulyo, mengingat keduanya berstatus janda dan duda sebelum menikah.

“Jariknya karena beliau sudah tidak muda lagi, kita pakai motif Sidomulyo. Kalau belum pernah menikah [pakai motif] Sidomukti. Semua kain itu, kan, ada maknanya ya,” kata Istri Pemilik Butik Chili Kebaya Hanif Aisyah dikutip dari cnn indonesia, Kamis (26/5/2022).

Baca Juga :  Ketua MK Anwar Usman Akhirnya Jadi Adik Ipar Jokowi

Apa sebenarnya makna kain motif Sidomulyo ini?

Kain motif Sidomulyo ini pernah digunakan oleh Presiden Joko Widodo dan istrinya Iriana saat menikahkan putrinya Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution pada 2017 lalu.

Kain motif Sidomulyo memiliki bentuk geometris serupa bidak-bidak persegi. Masing-masing bidak dapat berisi motif kupu-kupu, garuda, atau pohon.

Makna yang terkandung dalam batik Sidomulyo ini memang cukup dalam. Nama sidomulyo sendiri berarti menjadi mulia diambil dari kata ‘sido’ yang artinya menjadi dan ‘mulyo’ yang artinya mulia.

Baca Juga :  Geger, Warga Setunggal Temukan Bayi Laki-laki di Depan Teras Rumah

Dengan kata lain, batik Sidomulyo ini memiliki makna agar orang yang mengenakannya bisa mendapatkan hidup bahagia, sejahtera dan berlimpah rezeki.

Kemuliaan hidup yang terkandung dalam filosofi batik Sidomulyo itu hanya dapat dicapai apabila manusia mampu mengendalikan empat nafsu yang dimiliki manusia, yakni amarah, lawwamah, supiyah dan mutmainah.

Pandangan akan kemuliaan dan mengendalikan nafsu ini sesuai dengan ajaran Jawa untuk menentukan keberadaan dalam sistem ruang dan waktu kosmos membentuk kesatuan. (*)

    Komentar