D’Raos Top Chicken dan Burger Hadir di Prabumulih dengan Menu Spesial

Prabumulih287 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, PRABUMULIH – Pecinta kuliner di Prabumulih mendapat opsi pilihan menu baru yang dapat dinikmati. D”Raos Top Chicken dan Burger kini hadir di Kota Prabumulih dengan menu spesial.

General Manager (GM) D”Rais Top Chicken dan Burger, Edi Prayoga Saputra, melalui Wakil Koordinator Supervisor, Rikiricardo (32), mengatakan gerai ini hadir di kota Prabumulih dengan bermacam spesial menu Chicken dan Burger, yang membuat lidah ketagihan.

“So pasti, pelanggan akan datang lagi untuk menyantapnya karena rasanya lezat dan nikmat alias top rasanya,” ujarnya.

Dijelaskan Riki, saat ini di Kota Prabumulih ada empat usaha D”Raos Top Chicken dan Burger dengan rincian, yakni yang sudah opening di Jalan Padat Karya dan di Jalan Alipatan. Dua tempat lagi rencananya akan di opening yakni di Jalan Urif Sumoharjo dan di Jalan Pejuang Angkatan 45.

“Untuk menarik pengunjung kita sajikan menu spesial yang belum ada di Chicken dan Burger lainnya. Artinya menu spesial dengan rasa berbeda pada marinasi tepung (bumbunya) bahkan di Chicken dan Burger ada nilai gizinya. Sebab untuk mengolah ayam kita benar menjaga kualitas rasanya seraya mengaku sudah Satu  bulan lebih usaha ini dikota Prabumulih,” sebutnya.

Untuk harga ayam Chicken dan Burger bervariasi mulai dari harga Chicken ayam RP  7.500 –  RP 15.000 di tambah nasi Rp 20 000 dan menu burger mulai harga Rp 9.000 – Rp 18 .000 tapi tergantung pesanan menu nya dan juga sedia minuman dingin.

Pengunjung yang membeli di sini dalam satu hari lebih kurang seratus orang  jika di persenkan 80 % lah warga asli kota Prabumulih dan sisa nya 20 % warga luar kota Prabumulih dan rata rata mereka makan ditempat tapi ada juga yang dibungkus untuk di bawa pulang.

“Nah untuk Pekerja D Raos Chicken dan Burger kebanyakan warga asli Provinsi Sumsel, didalam nya juga termasuk warga asli kota Prabumulih yakni sebanyak 90%,” bebernya.

Untuk menjaga kwalitas rasa ayam Chicken dan Burger kita mendatangkan khusus tim  Chocing (guru masak) dari pulau Jawa untuk memberikan pelatihan mengolah menu Chicken dan Burger agar top rasanya di mata pelanggan.

Dan untuk jadwal jam kerja dibagi 2 shif yakni untuk shif 1 jam 7.00 WIB – 2 Siang WIB dan shif 2 yakni dari jam 2 siang – jam 10.malam dengan total pekerja tetap sebanyak 13 orang dan tidak tetap puluhan orang.

“Semoga dengan di buka nya usaha D Raos Chicken dan Burger dikota Prabumulih ini tambah banyak alias ramai pengunjung dan dapat merekrut pekerja asli kota Prabumulih dan sekitarnya sehingga bisa mengurangi angka pengangguran,” jelasnya. (ANA)

    Komentar