Kurban Sapi di Idul Adha, Amin Tras Bagikan 500 Potong Daging

Kota Palembang544 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, PALEMBANG – Ketua Kongres Advokat Indonesia (KAI), Muhammad Aminudin, merayakan Idul Adha 1442 Hijriah tahun 2021, di kantor DPD KAI Sumsel dan BPPH Pemuda Pancasila, dengan menyembelih hewan kurban, Selasa (20/7/2021).

Hewan yang sembelih Amin Tras, -demikian Aminudin biasa di sapa- , ialah satu ekor Sapi. “Kita rayakan Idul Adha 1442 H bersama masyarakat sekitar dengan menyembelih satu ekor Sapi,” jelas Amin Tras.

Dari satu ekor Sapi ini, Amin Tras berujar jika daging yang dibagikan bisa bermanfaat bagi masyarakat sekitar. Bahkan, pihak panitia sendiri membagikan sebanyak 500 kupon.

Baca Juga :  Palembang Bakal Gelar Festival Sungai Sekanak

“Daging yang telah di potong-potong, dimasukkan dalam kantong. Daging Sapi kita bagi-bagikan kepada masyarakat sekitar dan kota Palembang. Ada sebanyak 500 kupon yang dibagikan,” ujarnya.

Masih kata Amin, selama berlangsung kegiatan pemotongan Sapi kurban setiap orang tetap diimbau selalu mematuhi protokol kesehatan (Prokes). “Selalu menjaga jarak, menggunakan masker dan mencuci tangan,” jelasnya. (ANA)

    Komentar